Salah satu daya tarik dunia terhadap Indonesia adalah tempat wisatanya yang beragam dan menarik. Yang paling terkenal dari itu semua adalah Bali. Bali bahkan lebih terkenal dari jakarta yang jadi ibukota Indonesia. Banyak turis lokal maupun asing menjadikan bali sebagai tujuan utama untuk berwisata khususnya wisata pantai. pantai di bali diakui sebagai salah satu pantai terbaik didunia. Bila anda berminat untuk kesana, referensi ini mungkin cukup berguna saat memutuskan wisata pantai Bali.

 

Pantai

 

1. Pantai sanur

Salah satu pantai favorit di dunia ini memiliki fasilitas penunjang yang tidak kalah dibandingkan negara lain sejak direnovasi secara besar-besaran. Keindahan pantai ini terletak pada pemandangan matahari terbenam  / sunrise yang begitu indah.

Letak pantai ini cukup dekat, yakni sekitar 6 km dari kota Denpasar. Kita bisa memakai segala jenis kendaraan untuk sampai kesana seperti kendaraan, motor maupun kendaraan pribadi lainnya.

2. Pantai Kuta

Pantai yang menjadi ikon pulau bali setelah pantai sanur ini memang menjadi salah satu daya tarik wisatawan khususnya turis asing. Hal ini karena terdapat fasilitas-fasilitas yang berkualitas serta resort mewah yang dapat memanjakan para wisatawan.

3. Dreamland Beach

pantai wisata desa pecatu, BaliBila diartikan kedalam bahasa indonesia, artinya Pantai pulau impian. Terdengan mengada-ada dan terlalu membesar-besarkan. Namun pemikiran itu langsung hilang saat anda sudah mengunjungi Dreamland Beach. Dengan pasir putih kecoklatannya yang halus dan membentang dipesisir pantai serta pemandangan warna biru laut yang indah. Hal yang tidak bisa dilewatkan saat berada dipantai ini adalah waktu sore saat pemandangan matahari terbenam / sunset yang begitu indah.

Diving

Saat berada dipantai, akan lengkap rasanya bila kita melakukan aktifitas diving / menyelam kelaut. Beberapa pantai ini menyediakan tempat menyelam / diving terbaik.

1. Pantai Tulamben

Pantai ini merupakan salah satu favorit dari para diver / penyelam. Ada hal yang menarik saat anda menyelam disini. Terdapat kapal karam namun tidak terlalu dalam yang bisa anda lihat saat menyelam. Disebelah pantai Tulamben juga terdapat pantai bernama Ahmed yang juga menarik, namun masih belum banyak turis yang mencoba untuk menghabiskan waktunya disana.

 

Kegiatan menarik yang bisa dilakukan

Dipantai salah satu pantai di Bali yakni pantai lovina, anda mungkin akan disuguhkan pemandangan menarik yang unik. Terdapat lumba-lumba liar yang berjumlah ratusan dipakai tersebut. kita bahkan bisa berinteraksi dengan lumba-lumba tersebut.

Setelah bersantai di beberapa pantai bali, anda bisa melakukan aktifitas menarik lainnya seperti kanoing / naik perahu kano, snorkeling, fishing / memancing, mendaki bukit-bukit kecil serta diving / menyelam kedalam laut yang memiliki pemandangan yang indah seperti terumbu karang dan ikan-ikan hias. Serta menyewa kapal untuk menyebrang antar pulau-pulau kecil sekitar. Bahkan ada tempat untuk bunge jumping disalah satu sekitar pantai yang ada di Bali.